HUBUNGI KAMI

Jumat, 29 Januari 2021

Gunungsitoli: Empat jenazah korban tragedi pesawat Sriwijaya Air SJ 182 telah tiba di Nias, Sumatera Utara, Jumat (29/1/2021).

Gunungsitoli: Empat jenazah korban tragedi pesawat Sriwijaya Air SJ 182 telah tiba di Nias, Sumatera Utara, Jumat (29/1/2021).



 

Gunungsitoli: Empat jenazah korban tragedi pesawat Sriwijaya Air SJ 182 telah tiba di Nias, Sumatera Utara, Jumat (29/1/2021). Jenazah dikirim melalui transportasi laut dan berlabuh di Pelabuhan Angin Gunungsitoli.

Empat jenazah adalah atas nama Arneta Fauzia (39) istri dari Yaman Zai, Zurisya Zuar Zai (8), Umbu Kristin Zai (2), dan Faou Nontius Zai (11 bulan) anak Yaman Zai.

Empat korban meninggal tersebut juga adalah istri dan anak dari Yaman Zai. Saat tragedi mitu, Yaman berada di Pontianak, tidak ikut dalam penerbangan nahas SJ 182.

"Jenazah harus melalui kapal laut dari pelabuhan Sibolga ke pelabuhan Gunungsitoli - Nias mengingat pesawat dari Jakarta ke Nias berukuran kecil," kata Yaman saat ditemui RRI di rumahnya, Nias Utara, Sumatera Utara, Jumat (29/1/2021).

Sehingga, lanjut dia, harus melalui Bandara Udara Internasional Silangit di Siborong-borong.

"Jenazah keluarga saya akan dimakamkan di Desa Siofabanua, Kecamatan Tuhemberua Kabupaten Nias Utara," kata Yaman Zai. 

Masih dalam suasan berduka, Yaman mengucapkan terima kasih Kepada Presiden RI Joko Widodo dan seluruh stakeholder terkait memfasilitasi pemulangan jenazah.

"Sehingga anggota keluarga kami bisa sampai ke rumah duka di Desa Siofabanua, Kecamatan Tuhemberua, Kabupaten Nias Utara. Rencananya, kami akan makamkan mereka tanggal 31 Januari 2021," kata Yaman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar